Barisan Rockstar Lapangan Hijau

Sepak bola adalah genre rock ‘n roll paling baru. Sebagian pemainnya bergaya bak para rocker. Berstatus seleb, suka bertingkah ajaib dan hidup penuh dengan skandal. Nggak percaya?

ERIC CANTONA (Perancis)

Rock ‘n Roll Style :
Eric cantona mungkin pemain sepak bola yang di sarankan ikut anger management. Sebab soal temperamen, Cantona itu kaya dan berlebih. Soal skill, Sir Alex Ferguson tahu benar betapa jagonya Eric. Tapi ibarat binatang, Cantona adalah singa liar yang sulit diatur.
Piala Dunia 1994, mantan pemain depan MU itu rebut dengan anggota sekuriti. Di istambul bareng MU, giliran polisi Turki yang diajaknya rebut. Tapi luapan emosinya yang paling terkenal adalah di tahun 1995 ketika ejekan penonton Crystal Palace disikatnya dengan gaya Bruce Lee dalam film Enter The Dragon.

Rockstar setipe :
Axl Rose


DIEGO MARADONA (Argentina)
Rock ‘n Roll Style :
Maradona adalah dewa sepak bola bagi Argentina dan Napoli. Soal kepiawaiannya di lapangan rasanya nggak perlu di omongin lagi. Yang justru banyak orang suka adalah kebiasaan flamboyannya dengan pesta bareng cewek – cewek Napoli. Belum lagi kebiasaanya pakaw yang sempet bikin jantungnya gagal bekerja.
Sempet berobat di kuba, maradona malah jadi teman baik Fidel Castro (presiden Cuba) di sana. Bahkan kabarnya dia malahy sempet ngasih tutor ke Fidel cara menendang penalty yang baik. Dan ditahun 2005, FBI menemukan sebuah foto dengan Diego Laon Montoya Sanchez, Raja obat bius yang menjadi inceran FBI bertahun – tahun.

Rockstar setipe :
Elton John


STAN COLLYMORE (Inggris)
Rock ‘n Roll Style :
Mantan striker Liverpool ini sempat begitu menjanjikan. Public Liverpool begitu terpesona di awal kedatangannya dan percaya The Reds bisa jadi juara lagi berkat kakinya. Tapi semua musnah begitu saja.
Collymore malah terkenal akan skandal seks dan penganianyaan. Mantan pacarnya, Ulrina Johnsson, dijadikan bola tahun 1998. Dia juga mengaku melakukan perbuatan cabul di dalam mobil beberapa kali dan sempet ngerasain lembaga perawatan bagi pecandu seks kelas berat. Kacau!

Rockstar setipe :
Ike Turner




DAVID BECKHAM (Inggris)
Rock ‘n Roll Style :

Penendang tendangan bebas paling jitu dan pengumpan umpan silang paling berbahaya didunia, David Becham adalah aset utama sepak bola inggris. Nggak ada pesepak bola Inggris paling terkenal selain Beckham. Pernikahannya dengan Victoria “Posh Spice” Beckham seperti sebuah merger yang bikin keduanya meroket di jajaran seleb dunia.
Terkenal akan kegemarannya merubah gaya rambut dan mobil sport, Beckham juga dikenal sebagai playboy. Skandalnya dengan Rebecca Loos dan pengasuh anak Esther Canadas di Madrid menjadi makanan empuk tabloid.
Kalo pesepak bola gemar minum dan mabok di klab, Beckham justru antimabok. Dia jusrtu senang menghabiskan duit buat bergaya metroseksual dan mengkoleksi Tattoo sampai sekarang.

Rockstar setipe :
Rod Stewart


GEORGE BEST (Irlandia Utara)
Rock ‘n Roll Style :
Bintang Manchester United tahun 60-an ini mirip dengan David Beckham di masa kini. Bertampang adem dan jago bikin gol di lapangan adalah andalannya. Para bek biasa menjegalnya supaya ngga bikin gol. Tapi tetep aja, Best sukses mencetak gol indah. Padahal kondisi lapangan jaman dulu ngga kayak sekarang yang rapi jali.
Woman love him and men try to be like him. Bahkan tabloid inggris menggelarinya anggota The Beatles kelima. Di masa jayanya, gaya hidup Best sangat ngga sesuai dengan pekerjaannya sebagai atlet. Pesta dan mabuk-mabukan sampe pagi, mengencani super model sampe miss world Mary Slavin adalah gayanya yang paling terlenal. Tapi umur nggak bisa dilawan. Umur 40-an, karirnya meredup dan Cuma jadi seleb tanpa mahkota. Sampe di akhir hayatnya Best lebih dikenang sebagai pemain bola bergaya rockstar ketimbang juara sejati.

Rockstar setipe :
Keith Richards (The Rolling Stones)


PAUL GASCOIGNE (Inggris)
Rock ‘n Roll Style :
Pemain tengah yang paling gape dalam sejarah sepak bola inggris. Pemain yang ngetop dengan panggilan Gazza ini yang membuat Frank Lampard dan Steven Gerrard terinspirasi menjadi pemain sepak bola dan bersumpah untuk menjadi juara di piala dunia. Air matanya di piala dunia 1998 menjadi momen yang sangat menyentuh public inggris dan dunia.
Tapi di luar lapangan, Gazza adalah tukang pesta. Badannya melar karena terlalu banyak minum bir pada pesta-pesta yang banyak menghamburkan uang itu. Uang 100 ribu pounds di keluarkan pada tahun 1988 untuk beli rumah nyokapnya, sebuah sunbed buat adiknya dan beberapa alat mincing.
Tahun 1993, TV nasional Inggris menjadi media untuk Gazza memaki Norwegia dengan kata-kata “f**k off”. Belum lagi ulah isengnya pada karibnya seperti memasukan kotoran kucing kedalam kue, dll.

Rockstar setipe :
Ozzy Osbourne


WAYNE ROONEY (Inggris)
Rock ‘n Roll Style :
Rooney adalah jutawan muda di Manchester United. Kehidupan jalanan yang dijalaninya
di Liverpool kala bocah udah ngga pernah dialaminya lagi. Hidupnya kini bergelimang uang. Mobil mahal dan rumah mewah udah jadi hal yang biasa. Bahkan pacarnya aja secantik model kelas dunia. Meski begitu Rooney tetap anak kelas pekerja Merseyside. Yang paling serem adalah sifatnya yang meledak ledak khas anak jalanan. Sir Alex Ferguson sempat gusar dengan kebiasaannya yang lepas kendali dan berujung kartu merah. Eriksson (mantan pelatih Inggris) melihatnya menghancurkan kesempatan Inggris melibas Portugal gara-gara aksi bodohnya.

Rockstar setipe :
Pete Doherty (Babyshambles)







1 komentar:

Kritik, Usul, Saran, atau Pujian?
semua diterima dengan tangan terbuka!
**TIADA KESAN TANPA KOMEN KAMU!**

Terima Kasih atas Kunjungannya.
Share and Comment No spam!