Coffee asal Indonesia

Dari jawa sampai papua, kopi asal Indonesia terkenal sampai ke mancanegara.
Nggak salah lagi deh kalo Negara kita (Indonesia) memang kaya banget. Lihat aja dari beragam jenis kopi yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia ini. Para penikmat kopi di mancanegara, sudah banyak yang ikut menikmatinya. Dibawah ini berikut daftar terkenal di Indonesia, dicek sob!

KOPI LUWAK
Ini dia kopi asal Indonesia yang katanya langka dan mahal banget didunia. Bayangkan aja, buat kopi Luwak seberat 113 gram, harganya bisa mencapai satu juta rupiah! Kopi unik ini berasal dari… kotoran binatang yang disebut Luwak (paradoxurus), binatang malam seperti musang ini, memakan daging dari buah kopi yang sudah matang dan akan mengeluarkan biji kopi bersamaan dengan kotoran. Nah, biji dari kotoran Luwak ini lalu dikumpulkan, dicuci bersih, dijemur sampe kering, dipanggang dan digiling. Nggak heran kan, kalo kopi ini sering disebut cat poop coffee.


KOPI JAWA
Salah satu kopi terbaik di Jawa, berasal dari daerah Jember, jawa timur yang terkenal dengan nama Java Jampit. Kopi ini diproses dengan cara digosongkan. Dan uniknya, setelah diseduh air panas , akan tercium sedikit aroma cabe. Diluar negeri, kopi jawa memang terkenal banget. Malah sampe sekarang, Java coffee masih jadi nickname buat nama segala jenis kopi dari Indonesia yang beredar di Amerika Serikat.




KOPI BALI
Desa Banyuatis merupakan salah satu penghasil kopi Bali berkualitas tinggi. Iklim di Bali emang cocok buat perkebunan kopi. Sebagian besar di ekspor ke Amerika Serikat dan Eropa. Pencampuran dua kopi Robusta dan Arabica yang ditanam disini, menghasilkan rasa dan aroma yang khas dari kopi Bali.


KOPI TORAJA
Biji kopi Arabica di Toraja, pertama kali ditanam pada tahun 1750. Kopi ini juga mempunyai aroma daun yang khas, banyak yang memilih meminumnya tanpa campuran apapun, termasuk gula! Salah satu jenis kopi Toraja yang paling terkenal adalah jenis Toraja Kalosi yang banyak di ekspor ke Jepang.



KOPI ACEH
Jangan kaget kalo di Aceh ada menu yaitu kopi Sanger dan kopi Cret yang artinya kopi tanggung. Kopi ini sekilas mirip cappuccino encer. Selain itu ada kopi tarik yang cara penyajiannya sama dengan cara di India. Atau kopi telur yang mmencampurkan sebutir telur mentah pada secangkir kopi.



KOPI PAPUA
Di Papua, ada kopi yang beraroma cokelat, mocca, bahkan jeruk! Kopi yang dinamai Amungme Gold Arabica Coffee ini berasal dari Gunung Nemangkawi di dataran Papua. Berwarna cokelat tanah dan rasanya asam. Tapi sebenarnya , Papua mempunyai dua jenis kopi yaitu Arabica dan bica. (Kid –oest News : dari berbagai sumber).

4 Film Horror Berdasarkan Faktanya

Suka sama film horror? Kalo suka pasti pernah menonton judul –judul film berikut ini. Tapi lebih seram lagi adalah dibalik pembuatan film tersebut. Cek selengkapnya!

Poltergeist
 Film ini berkisah tentang satu keluarga yang menempati sebuah rumah yang ‘katanya’ berhantu. Walnya, keluarga itu cuek aja. Sampe pada suatu saat, anak perempuan terkecil dikeluarga ini seolah- olah lagi ngobrol sama seseorang didalam televisi. Bahkan sibungsu ini sempat diculik oleh makhluk halus dirumah itu dan suara minta tolongnya terdengar dari dalam televisi.
Faktanya, percaya atau nggak, rumah yang dimaksud dalam film ini benar- benar ada. Rumah itu benar- benar berhantu karena dibangun diatas tanah pekuburan yang mayat- mayatnya nggak dipindahkan saat rumah itu dibangun. Kagetnya lagi, setelah pembuatan trilogy film Poltergeist ini. Empat pemain dalam film itu meninggal satu persatu, termasuk yang berperan sebagai anak kecil tersebut. Tentu aja ada penjelasan yang masuk akal tentang kematian mereka.


Amytiville
Kalo film ini kisah nyata dari sebuah keluarga yang pindah ke long Island dan menemukan bahwa ada kekuatan halus yang menghantui mereka. Ternyata sebenarnya dirumah ini pernah terjadi pembunuhan. Cowok berumur 23 tahun menembaki orang tuanya, adik laki- laki, dan adik perempuannya setelah acara makan malam bersam. Dia mengaku bahwa ada suara yang memaksa dirinya untuk membunuh keluarganya. Rumah ini pun kemudian dianggap ‘terkutuk’.
Seorang fotografer pernah memotret rumah ini. Apa yang terjadi? Mobilnya terbakar secara tiba- tiba dalam keadaan mesin mati. Lalu saat script filmnya dibuat, sebuah kru film membawa pulang script itu dan kemudian rumahnya terbakar. Dia dan dua orang anaknya pun ikut terbakar. Diantara puing- puing bekas kebakaran, satu- satunya benda yang selamat adalah….. script itu.

Nosferatu
Kalo film yang ini nih ceritanya tentang Dracula. Ada seorang agen real estate yang melakukan bisnis dengan seorang bangsawan. Si bangsawan mengundang agen real estate itu untuk menginap di kastil miliknya. Agen itu menemukan beberapa keanehan pada diri bangsawan seperti kenyataan bahwa ia tidur didalam peti mati.
Kisah ini sebenarnya mirip dengan kisah Dracula versi eropa. Sebenarnya di eropa, Dracula memang bukan Cuma isapan jempol. Memang ada penyakit bawaan dari lahir karena perkawinan sedarah yang membuat manusia malah jadi kekurangan darah. Akhirnya mereka harus meminum darah binatang. Kagetnya lagi setelah di telusuri dari film ini adalah pemeran dari Nosferatu tak pernah di ekspos dan ada yang bilang bahwa dia adalah Dracula asli.


Jelangkung
Yang ini asli hantu ‘lokal’, ini juga asli memang beneran ada. Jelangkung adalah permainan memanggil arwah yang menyebutkan ‘mantra’ secara berulang- ulang. Kalo gw nggak salah sebut begini ‘mantranya’, “jelangkung….jelangkung… disini ada pesta….datang tak di jemput….pulang tak diantar…” saking bekennya permainan ini dikalangan anak- anak dan orang- orang yang penasaran ketemu sama arwah, sampai akhirnya diangkat ke layar lebar. (Kid –oest News : dari berbagai sumber).